Soal Tema 1 Kelas 6
Pada pembahasan kali ini, kamu akan belajar beberapa contoh soal yang berkaitan tema 1 kelas 6 SD. Contoh soal tema 1 kelas 6 SD berikut terdiri dari 2 sub-tema dengan total jumlah soal adalah 15 soal yang terdiri dari mata pelajaran PPkn, Bahasa Indonesia, IPA, dan IPS. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan pembahasan dari tiap soal di bawah ini.
Contoh Soal Tema 1 Kelas 6
1. Pancasila memiliki nilai luhur bangsa Indonesia dan salah satunya adalah sikap yang dapat diterapkan pada lingkungan masyarakat. Manakah sikap dari Pancasila di bawah ini yang dapat diterapkan pada lingkungan masyarakat ….
a. menghormati keluarga kamu
b. menghormati wali murid
c. berbakti kepada guru
d. rukun terhadap tetangga sekitar rumah kamu
Salah satu sikap yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila pada lingkungan masyarakat adalah menjaga kerukunan terhadap tetangga di sekitar rumah atau di mana saja. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah D. Rukun terhadap tetangga sekitar rumah kamu
2. Sila pertama Pancasila berbunyi “Ketuhanan yang Maha Esa”. Manakah sikap di bawah ini yang sesuai dengan kandungan pada sila pertama Pancasila ….
a. menjaga persatuan dan kesatuan antar warga negara
b. perbedaan hak dan kewajiban setiap orang
c. menghargai hak berpendapat orang lain ketika sedang bermusyawarah
d. menjaga kerukunan antar sesama umat beragama di Indonesia
Sila pertama Pancasila membahas tentang Ketuhanan yang Maha Esa sehingga sikap yang sesuai dengan isi kandungan sila pertama Pancasila adalah menjaga kerukunan antar sesama umat beragama di Indonesia. Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah D. Menjaga kerukunan antar sesama umat beragama di Indonesia
3. Ketika Ferdi hendak menuju lapangan, Ferdi bertemu dengan seorang kakek yang sedang kesulitan untuk menyeberangi jalan dan Ferdi memutuskan menolong kakek tersebut. Sikap yang ditunjukkan oleh Ferdi sesuai dengan kandungan Pancasila sila ke …..
a. 4
b. 2
c. 3
d. 1
Sikap yang ditunjukkan oleh Ferdi sesuai dengan isi kandungan sila kedua Pancasila yaitu Kemanusiaan yang adil dan beradab. Jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah B. 2
4. Manakah sikap di bawah ini yang merupakan penerapan Pancasila di lingkungan keluarga ….
a. menghormati orang tua
b. menghormati kawan yang berbeda agama
c. menjaga hubungan baik dengan teman sepermainan
d. ikut bekerja bakti dalam menjaga pos ronda
Isi kandungan Pancasila yang bisa diterapkan dalam lingkungan keluarga adalah memiliki adab. Salah satu bentuk adab dalam keluarga adalah menghormati kedua orang tua. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah a. Menghormati orang tua
5. Sila ketiga Pancasila memiliki tujuan untuk menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia. Apa yang dimaksud dengan persatuan dan kesatuan Indonesia …
a. Menjaga kerukunan antar warga negara Indonesia
b. Ikut dalam siskamling desa
c. Pancasila sebagai simbol negara Indonesia
d. Saling menyalahkan jika terjadi masalah di dalam masyarakat
Persatuan dan kesatuan Indonesia adalah ajakan untuk menjaga kerukunan antar warga negara Indonesia tanpa memandang suku, agama, ras, dan golongan tertentu. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah A. Menjaga kerukunan antar warga negara Indonesia
6. Gagasan yang menjadi kunci utama dalam pengembangan suatu paragraf disebut sebagai ….
a. kalimat ke dua
b. ide pokok
c. inti paragraf
d. kalimat penutup
Ide dari gagasan yang memiliki fungsi sebagai kunci utama dalam pengembangan suatu paragraf disebut sebagai ide pokok paragraf. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah b. Ide pokok
7. Dalam sebuah paragraf terdiri dari beberapa kalimat. Disebut apakah kalimat yang memiliki ide pokok suatu paragraf ….
a. kalimat utama
b. kalimat umum
c. kalimat ringkas
d. kalimat penjelas
Kalimat utama adalah kalimat yang mengandung isi atau ide dari paragraf dan menjadi acuan pengembangan suatu paragraf. Sehingga jawaban yang tepat adalah a. Kalimat utama
8. Ide pokok tidak selalu berada di awal paragraf. Jika ide pokok terletak pada akhir paragraf disebut sebagai …
a. Paragraf Induktif
b. Paragraf Destruktif
c. Paragraf Deduktif
d. Paragraf Konstruktif
Ide paragraf yang terletak pada akhir paragraf biasa disebut sebagai paragraf deduktif. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah c. Paragraf deduktif
9. Tanaman memiliki dua jenis cara perkembangbiakan yaitu secara generatif dan vegetatif. Manakah tanaman berikut yang tergolong vegetatif …
a. Kacang
b. salak
c. bawang merah
d. Mangga
Tanaman vegetatif adalah tanaman yang berkembang biak tidak secara kawin atau tidak melalui proses penyerbukan dan contohnya adalah bawang merah. Sehingga jawaban yang tepat adalah c. Bawang merah
10. Manakah hewan di bawah ini yang berkembang biak secara vivipar adalah …
a. kelinci
b. ayam
c. itik
d. Angsa
Vivipar adalah cara berkembang biak hewan secara melahirkan. Hewan-hewan di atas yang berkembang biak secara vivipar adalah kelinci. Sehingga jawaban yang tepat adalah A. kelinci
11. Manakah hewan di bawah ini yang berkembang biak secara ovovivipar ….
a. kadal
b. angsa
c. lumba-lumba
d. badak
Ovovivipar adalah cara berkembang baik dengan cara bertelur dan melahirkan. Telur akan dilahirkan di dalam tubuh induk dan salah satu contohnya adalah kadal. Sehingga jawaban yang tepat adalah A. kadal
12. Hutan sangat berguna bagi kehidupan sehingga salah satu cara untuk menjaga hutan adalah …
a. menjarah dan menebang hutan sembarangan
b. menggunduli hutan hingga tidak tersisa
c. membakar hutan tanpa pilih
d. tebang pilih
Salah satu cara untuk menjaga kelestarian hutan adalah dengan melakukan tebang pilih. Tebang pilih adalah menebang pohon yang telah sesuai dengan kriteria dan tidak menebang semua pohon. Sehingga jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah d. Tebang pilih
13. Badak adalah salah satu hewan yang hampir punah. Apakah yang menyebabkan Badak punah?
a. pembuatan tempat suaka margasatwa
b. perburuan liar di hutan
c. penangkaran hewan – hewan langka
d. budidaya hewan
Salah satu tindakan yang dapat menyebabkan badak punah adalah perburuan badak secara liar di hutan tempat mereka tinggal. Jawaban yang tepat untuk soal di atas adalah b. Perburuan liar di hutan
14. ASEAN pertama didirikan melalui Deklarasi Bangkok pada tanggal ….
a. 7 Juli 1966
b. 8 Agustus 1967
c. 9 September 1968
d. 10 Januari 1969
ASEAN pertama kali didirikan pada tanggal 8 Agustus 1967 melalui deklarasi bangkok. Jawaban yang tepat adalah b. 8 Agustus 1967
15. Apa nama ibukota Malaysia ….
a. Jakarta
b. Mesir
c. Kuala Lumpur
d. Hanoi
Ibukota negara Malaysia adalah Putrajaya dan Kuala Lumpur. Sehingga jawaban yang tepat adalah c. Kuala Lumpur
Setelah mempelajari soal tema 1 kelas 6 SD di atas, kamu akan siap dalam menghadapi ujian dan ulangan harian. Semakin banyak berlatih soal-soal, kamu akan semakin siap dan bisa mengerjakan.
Tips Mengerjakan Soal
Untuk adik – adik semuanya untuk tips mengerjakan kisi kisi contoh soal latihan bank soal tema 1 kelas 6 SD dengan subtema 1, 2, 3 , dan 4 revisi 2017 dan kurikulum 2013 ini kerjakanlah soal yang mudah terlebih dahulu setelah itu baru kerjakan soal yang lainnya. Semoga bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar